Cara Membuat Manisan Pala

Cara Membuat Manisan Pala – Buah pala tentu sudah tidak asing lagi di telinga, apalagi untuk para moms yang sering berkutat di dapur.

Cara Membuat Manisan Pala

Pala menjadi salah satu rempah-rempah yang terkenal untuk membuat makanan menjadi lebih sedap.

Pala banyak tumbuh di daerah Maluku dan sejak dahulu bangsa luar sering mengincar rempah-rempah di Indonesia, salah satunya buah pala.

Manisan pala sangat terkenal didunia manisan karena cukup unik dan berbeda dari manisan-manisan lainnya yang berasal dari buah yang terkenal.

Manisan pala terkenal dari daerah Purwakarta, Aceh Selatan, dan Bogor.

Tentu aneh jika rempah-rempah dijadikan manisan. Eits, bagian biji dari buah pala yang suka dijadikan bumbu tetapi daging buahnya tidak.

Untuk membuat manisan tidak digunakan bijinya tetapi daging buahnya.

Buah pala sangat masam dan mengandung getah yang cukup banyak. Saat dikupas, segera getahnya akan keluar dan sering membuat buah ini menjadi kehitaman karenanya.

Dalam membuat manisan pala, sebaiknya terlebih dahulu rendam dengan air garam agar mengurangi rasa masam dan getahnya.

Buah pala dikenal sebagai anti insomnia. Hal ini karena kandungan magnesium di dalamnya yang cukup banyak. Magnesium akan mengurangi ketegangan saraf dan akhirnya membuat kita menjadi lebih rileks.

Berikut ini resepmami menghadirkan cara membuat manisan pala. Tentu ini menjadi solusi bagi moms yang memiliki buah pala dan bingung akan diolah seperti apa buah pala tersebut. Karena tentunya akan masam jika buah pala dimakan secara langsung.

Yuk, baca terus untuk mempelajari cara membuatnya.

Resep dan Cara Membuat Manisan Pala

Cara Membuat Manisan Pala
SajianCamilan
MasakanIndonesia
KeywordCara Membuat manisan pala, resep manisan pala, olahan pala
Waktu membuat5 hari
Porsi12 porsi
Kalori83 kkal/porsi

Bahan-bahan Membuat Manisan Pala:

  • 500 gr buah pala
  • 1 sdm garam
  • 1 liter air
  • 500 gr gula pasir
  • Pewarna makanan secukupnya

Cara Membuat Manisan Pala:

  1. Siapkan alat dan bahan yang dibutuhkan untuk membuat manisan pala
  2. Campurkan air dengan 1 sendok makan garam, kira-kira 1 liter atau secukupnya sampai buah pala terendam
  3. Rendam selama 3 hari
  4. Setelah direndam, tiriskan lalu kupas kulit buah pala. Belah buah pala menjadi 2 kemudian iris-iris atau bisa juga membuat buah pala berbentuk seperti bunga
  5. Campurkan air secukupnya, kira-kira 1 mangkuk dengan pewarna makanan.
  6. Celupkan buah pala ke dalam air berwarna
  7. Siapkan gula pasir pada wadah. Masukkan buah pala yang sudah berwarna karena dicelup pewarna ke dalam gula. Gulingkan dan tekan-tekan agar gula pasir menempel
  8. Lakukan hal tersebut ke seluruh buah pala
  9. Diamkan selama semalaman
  10. Setelah didiamkan, gula pasirnya terlihat menghilang karena larut dan warna pala sudah pekat dengan pewarna makanan
  11. Siapkan gula dalam wadah, masukkan buah pala lalu gulingkan dan tekan-tekan kembali.
  12. Pindahkan ke dalam wadah yang agak datar dan jemur di bawah terik matahari selama 2 hari
  13. Manisan pala yang sudah dijemur bisa diberi gula kembali untuk mempercantik dan siap untuk disajikan

Nah, itulah cara membuat manisan dari buah pala. Sebenarnya caranya cukup sederhana, hanya saja butuh waktu lama dalam menunggu air meresap, gula meresap, dan membuat manisannya kering.

Pewarna makanan yang digunakan bisa moms pilih sesuai selera, apakah warna hijau, merah muda, kuning, atau yang lainnya.

Selamat berkreasi dan memasak moms 🙂