Cara Membuat Pizza Sederhana di Rumah

Cara Membuat Pizza Sederhana – Pizza merupakan makanan yang berasal dari Italia.

Cara Membuat Pizza Sederhana

Biasanya berbentuk lingkaran dan di potong menjadi 8 bagian membentuk segitiga yang khas.

Toping di atasnya bisa dikreasikan sesuai selera dan biasanya menggunakan keju mozarella yang meleleh sehingga ketika ditarik akan memanjang. Sangat menggugah selera untuk memakannya ya Moms.

Karena toping pizza bisa Moms kreasikan sendiri, Moms juga bisa mengajak anak-anak untuk ikut memasak pizza bersama-sama.

Anak-anak bisa mempersiapkan toping kesukaan mereka dan bisa menatanya di atas pizza.

Selain membuat perut kenyang, bisa membuat si kecil belajar juga kan Moms. Di tambah kebersamaan saat memasak bersama akan meningkatkan kemampuan bekerjasama si kecil dan menambah kelekatan si kecil dengan Moms.

Sekali-sekali buat makanan yang berbeda yuk Moms. Moms bisa membuat pizza yang sederhana di rumah.

Yuk, baca terus resep pizza di bawah ini: membuat pizza sederhana di rumah, tanpa gosong, empuk, dan enak.  

Resep dan Cara Membuat Pizza Sederhana

resep membuat pizza sederhana
SajianMakanan
MasakanItalia
KeywordCara Membuat Pizza sederhana, pizza rumahan
Waktu persiapan60 menit
Waktu memasak20 menit
Porsi8 potong
Kalori266 kcal

Bahan-bahan:

  • 360 gr Tepung terigu protein tinggi
  • 1 sdt Ragi instan
  • ¼ sdt garam
  • 2 sdm gula pasir
  • 3 sdm minyam goreng
  • 250 ml Air hangat atau 1 gelas

Toping :

  • Paprika
  • 1 buah Sosis sapi
  • 1 beef burger
  • ½ buah bawang Bombai
  • Keju Mozarella atau keju quickmelt
  • Saus pasta bolognese
  • Oregano secukupnya

Cara Membuat Pizza Sederhana:

  1. Masukkan tepung terigu ke dalam wadah atau mangkok yang besar
  2. Tambahkan ragi instan, garam, gula pasir, dan minyak goreng
  3. Masukkan air hangat sedikit demi sedikit sambil diuleni. Uleni terus hingga adonan kalis
  4. Bila adonan sudah kalis, tutup menggunakan plastik wrap atau dengan kain yang basah
  5. Diamkan selama 1 jam sampai adonan mengembang
  6. Sambil menunggu adonan mengembang, persiapkan toping untuk pizza.
  7. Potong dadu paprika, bawang bombai, dan beef burger. Sosis sapi dipotong kecil-kecil berbentuk lingkaran
  8. Ambil adonan yang telah mengembang. Pipihkan dan ratakan di dalam loyang
  9. Kemudian tusuk-tusuk dengan menggunakan garpu hingga terbentuk lubang-lubang kecil di permukaan adonan. Tusuk-tusuk hingga rata di seluruh permukaan adonan
  10. Beri saus pasta bolognese di atas adonan dan ratakan
  11. Masukkan toping yang telah dipotong-potong ke atas adonan secara merata
  12. Beri parutan keju mozarella di atas toping dan taburkan oregano sesuai selera
  13. Masukkan pizza ke dalam oven yang telah dipanaskan selama kurang lebih 20 menit untuk suhu 200 derajat celcius
  14. Potong-potong pizza yang sudah matang dan hidangkan.

Tips:

Moms bisa mengkreasikan toping sesuai selera. Misalnya diberi mayonaise, saus, jagung, jamur, baso, tomat, bayam, daun kemangi, dan lain-lain.

Jika moms tidak memiliki oven, moms bisa membuat pizza menggunakan teflon lho.

Masak pizza di teflon menggunakan api kecil dan tutup teflon agar pizza matang merata. Masak kira-kira selama 10-15 menit.

Akan tetapi, memasak pizza di teflon membuat toping tidak sematang menggunakan oven.

Jadi moms bisa menggoreng toping terlebih dahulu sebelum memasaknya bersama dengan adonan pizza. Atau moms bisa menggunakan bahan-bahan yang tidak perlu dimasak lama seperti, sosis, beef, bawang bombai, baso, dan lain-lain.

Selamat mencoba dan berkreasi moms. Jangan lupa ajak si kecil untuk ikut berkreasi.