Resep Pancake Pisang Empuk dan Lembut

Pancake pisang – Pancake atau panekuk merupakan makanan yang sudah ada sejak lama.

Pancake Pisang Empuk

Konon katanya resep pancake telah ada sejak zaman Romawi kuno. Dahulu dikenal dengan nama Alita Dolcita.

Kue dadar yang terkenal di berbagai daerah atau pun negara ini memiliki sebutan yang berbeda-beda. Di Inggris dan Amerika menyebutnya pancake, Belanda menyebutnya pannenkoek, dan di Hungaria dikenal sebagai palatschinke.

Pancake berbahan dasar tepung terigu, telur, dan susu. Bahan-bahan tersebut dicampur dan dimasak dengan teplon datar sehingga menghasilkan kue berbentuk lingkaran yang agak datar dan berwarna kuning kecokelatan.

Pancake juga sering dibuat menggunakan pengembang makanan seperti baking soda, putih telur, atau ragi. Hal tersebut membuat tekstur pancake menjadi agak mengembang, lembut, dan sedikit berongga.

Madu dan sirup maple paling sering dijadikan toping atau pelengkap saat memakan pancake. Beberapa pancake ditumpuk dan disiram dengan madu atau sirup maple di atasnya. Madu atau sirup maple itu mengalir dari atas, menyusuri bagian-bagian pancake, hingga ke bawah.

Wah, sungguh sangat menarik selera makan yang melihatnya. Di daerah Eropa, pancake sering dijadikan sebagai sarapan. Ini pun menjadi salah satu alasan pancake terkenal sebagai menu sarapan modern di Indonesia.

cara dan bahan membuat pancake pisang

Akan tetapi, mungkin bagi sebagian orang di Indonesia kue dadar ini dijadikan camilan atau jajanan saja.Kini pancake semakin banyak variasinya. Berbagai toping ditambahkan, ada yang menambahkan es krim, berbagai jenis selai, buah-buahan, dan menambah isian diantara tumpukan pancake.

Bahan dasar atau adonan pancake pun ditambah dengan berbagai bahan lain. Salah satunya yaitu pancake pisang. Pisang dimasukkan dalam adonan pancake sehingga menghasilkan rasa pisang yang enak pada pancake.

Resep Pancake Pisang Empuk dan Lembut

Berikut ini resep pancake pisang yang tentunya enak dan teksturnya tetap lembut dan empuk. Yuk moms, baca terus untuk mengetahui cara membuatnya.

SajianMakanan
MasakanInternasional
KeywordResep pancake pisang, banana pancake
Waktu persiapan15 menit
Waktu memasak15 menit
Porsi6 porsi
Kalori227 kcal/porsi

Bahan-Bahan:

  • 2 buah pisang ukuran sedang
  • 2 butir telur
  • 240 gr tepung terigu protein sedang
  • 60 gr gula pasir
  • 1 sdt baking powder
  • ΒΌ sdt garam
  • 200 ml Susu UHT
  • 2 sdm minyak sayur
  • Madu
  • Potongan pisang

Cara Membuat Pancake Pisang:

  1. Siapkan seluruh bahan untuk membuat pancake pisang
  2. Kupas kulit pisang dan hancurkan. Moms bisa menggunakan garpu untuk menghancurkannya
  3. Tambahan telur, kocok hingga merata
  4. Tambahkan gula, aduk kembali hingga rata
  5. Masukkan tepung terigu, garam, dan baking powder, aduk-aduk. Untuk mendapatkan pancake yang lebih lembut, moms bisa memasukkan tepung sambil diayak
  6. Masukkan susu UHT. Aduk hingga adonan merata, pastikan tidak ada yang menggumpal ya moms.
  7. Terakhir, tambahkan minyak sayur. Aduk kembali hingga rata
  8. Panaskan pan anti lengket. Jika tidak ada bisa menggunakan yang biasa tetapi oleskan tipis margarin atau minyak sayur
  9. Tuangkan 1 atau 2 sendok sayur adonan ke atas pan. Buat menjadi bentuk lingkaran ya Moms. Tunggu hingga adonan mulai bergelembung lalu balik
  10. Masak hingga pancake matang dan lakukan hal yang sama sampai semua adonan habis
  11. Sajikan dengan menyiramkan madu di atasnya dan menambahkan potongan pisang sebagai toping.

Nah, itulah cara membuat pancake pisang yang empuk, lembut, dan tentunya enak. Moms bisa mengkreasikan topingnya sesuai selera.

Moms bisa menggunakan keju, meses, buah-buahan, dan lain sebagainya.Yuk moms, mari memasak dan berkreasi