Resep Lumpia Khas Vietnam, Enak Banget

Resep Lumpia Khas Vietnam– disebut dengan Gỏi cuon adalah makanan khas Vietnam yang secara umum itu berisikan daging babi, seafood, ikan, sosis, daging sapi, sayuran, telur, bihun dan bahan yang lainnya kemudian digulung dengan bánh tráng (kertas nasi ) sejenis kulit lumpia tapi dari beras dan berwarna bening.

Kita mengenal lumpia dari negara China kan? Nah ternyata ini pun juga sebenarnya berasal dari negara China yang datang ke Vietnam. Masyarakat Vietnam mulai kenal deh dengan lumpia dan sudah disesuaikan dengan selera orang-orang Vietnam.

Lumpia Vietnam ini biasanya disajikan segar atau disajikan secara dingin dengan cocolan saus hoisin atau saus asam manis, jadi  setelah digulung langsung bisa dimakan gitu. Ada juga yang harus digoreng dulu. Lumpia ini sangat terkenal di Vietnam sebagai pembuka makanan.

Sebelum membuatnya, sebaiknya kertas nasi ini dicelupkan ke dalam air dulu agar lunak. Karena bentuknya masih kering. Setelah itu diisi dengan bahan-bahan yang disukai contohnya udang, bihun dan sayuran. Atau bagi anda yang vegetarian bisa juga mengisinya dengan tahu, bihun, sayuran dan irisan alpukat tergantung selera masing-masing. Yuk, coba membuatnya di rumah.

Resep Lumpia Khas Vietnam / Salad Gulung Khas Vietnam

Bahan-bahan:

  • 7-14 lembar kertas nasi
  • 11 udang yang sudah direbus lalu dikupas kulitnya
  • 50 gram bihun kering
  • 7 lebar daun letmtuce
  • 14 lembar daun mint
  • 1 cup kecambah

Bahan Saus:

  • 1 sdm selai kacang
  • 2 sdm saus hoisin
  • 1 1/2 sdm air lemon atau cuka
  • Air secukupnya untuk pengenceran
  • 1 siung bawang putih
  • 1/2 sdt saus cabai (yang ini sesuai selera saja)

Cara membuat Resep Lumpia Khas Vietnam:

Resep Lumpia Khas Vietnam, Enak Banget
Gambar: recipetineats
  1. Campurkan bahan saus pencelup, lalu masukan dan panaskan ke dalam microwave selama 30 detik.
  2. Lalu campurkan lagi sampai rata, sisihkan dulu sampai dingin. Tambahkan air lemon atau cuka dan garam sesuai selera setelah itu tambahkan air sedikit agar lebih encer dan kalau diinginkan.
  3. Langkah pertama adalah masukan kertas nasi ke dalam air sampai teksturnya sudah tidak keras lagi. Setelah itu rendam juga bihun nya sampai tidak kering lagi dan siap untuk dikonsumsi.
  4. Kupas udang yang sudah dikukus, lalu belah menjadi dua secara memanjang. Buang bagian keras dari lettuce dan sisakan hanya daun nya saja.
  5. Letakan bihun dan tauge ke atas daun lettuce, lalu digulung kearah atas.
  6. Letakan kertas nasi dengan sisi yang halus berada diposisi bawah, dibagian atas kertas nasi letakkan 3 potong udang dengan daun mint diantara udang.
  7. Letakan gulungan daun lettuce dibawah udang (lihat gambar).
  8. Setelah itu lipat kedua sisi kertas nasi tersebut dan mulailah menggulungnya dari bawah dan mengarah keatas untuk menutupi gulungan lettuce.
  9. Gulungannya harus terlihat cantik ya bunda, setelah siap semuanya. Saatnya untuk dihidangkan langsung bersama saus hoisin atau disimpan dulu ke dalam kulkas dan sajikan dingin.
  10. Untuk sayuran, bisa ditambah dengan wortel yang dipotong korek api atau timun atau apapun yang anda inginkan ya bunda, asal cukup saja untuk digulung.

Baca Juga: Resep Sus Kering Keju Cemilan Favorit

2 thoughts on “Resep Lumpia Khas Vietnam, Enak Banget”

Leave a Comment